JawaPos.com – Wakil Ketua MPR Ahmad Muzani menyatakan pentingnya implementasi empat pilar kebangsaan dalam perhelatan demokrasi di Indonesia. Menurut Muzani, demokrasi merupakan cara untuk mempertahankan dan mempergilirkan kekuasaan.
Pernyataan ini disampaikan Muzani saat menghadiri sosialisasi empat pilar kebangsaan di Kota Gorontalo, Rabu (12/10). “Oleh sebab itu, masyarakat perlu memahami pentingnya demokrasi. Karena demokrasi adalah cara pemimpin untuk mempertahankan kekuasaan dan mempergilirkan kekuasaan,” ucap Muzani.
Ketua Fraksi Gerindra DPR RI ini mengungkapkan, penting bagi rakyat untuk memahami kualitas, kapasitas, dan kapabilitas setiap calon pemimpin yang akan dipilihnya. Karena pada era demokrasi yang modern ini, ada banyak cara bagi seorang calon pemimpin untuk mempertunjukkan pencitraan daripada kepedulian dan pengetahuannya tentang masalah yang sesungguhnya dihadapi rakyat.
“Hari ini ada kecenderungan bahwa kita dipertontonkan dengan calon-calon pemimpin yang hanya memenuhi kepuasan rakyat sesaat. Misalnya dengan membuat fasilitas yang hanya menjadi tempat-tempat selfie. Dengan cara-cara seperti itu, maka hampir semua sisi negatif dari calon pemimpin itu tidak kelihatan,” ujar Muzani.
Elite Partai Gerindra ini mengungkapkan, semua calon pemimpin banyak melakukan pencitraan, tanpa memahami apa yang menjadi masalah bangsa hari ini. Menurutnya, ketika rakyat memilih calon pemimpin seperti ini, pada akhirnya harapan rakyat menjadi fatamorgana, karena ketidakmampuan pemimpin tersebut untuk menjadi pemimpin yang ideal.
Menurut Muzani, Indonesia ke depan harus memiliki pemimpin yang kuat dengan memahami permasalahan substansi kerakyatan dan ancaman global. Ancaman resesi dan perang nuklir saat ini harus disikapi dengan cermat.
“Tanda-tanda krisis akibat resesi sudah terjadi di Inggris. Orang mulai antre buat makan. Di Kota London, semua makanan harganya naik 25 persen. Negara yang begitu luar biasa makmur dan kaya, tapi sekarang harga makanan sangat mahal,” pungkas Muzani.
Muzani Sindir Kualitas Calon Pemimpin yang Hanya Tampilkan Pencitraan
Muzani mengungkapkan, penting bagi rakyat untuk memahami kualitas, kapasitas, dan kapabilitas setiap calon pemimpin yang akan dipilihnya.

Ikuti Kami di Google News
Temukan berbagai informasi terkini di Google News NewAspira! Anda juga dapat mengikuti kami di berbagai sosial media serta server Discord untuk mendapatkan informasi terkini dan terlengkap di jaringan NewAspira.
Kamu punya ide atau sesuatu ya g ingin dipublikasikan? Atau ingin belajar menulis artikel di website? Kamu dapat menggunggah berbagai kategori tulisan dari motivasi, edukasi, promosi dan umum di NewAspira. Ayo mulai menulis di NewAspira melalui halaman : Buat Artikel
Mungkin Minat :




Untuk Anda :
No posts found